Jamaah Haji Kloter 17 SOC Solo Meninggal Dunia di Pesawat

Grobogan – Seorang jemaah haji asal Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, meninggal dunia di pesawat dalam perjalanan pulang dari Arab Saudi ke Indonesia. Jemaah tersebut berasal dari Kabupaten Grobogan yang tergabung dalam Kloter 17 meninggal dunia karena sakit. Selasa (12/9/2017).

Dalam wawancaranya Hambali mengatakan, ada jemaah haji Kab.Grobogan yang meninggal dunia atas nama Moch Roni Kerto Wasito (61) warga jalan Gunung Sindoro no.19 Rt 02/18 Purwodadi,Grobogan. Dijelaskan berdasarkan keterangan dari medis,jemaah tersebut meninggal dunia karena serangan jantung,”Ungkap Hambali.

Lanjut Hambali, “Jemaah meninggal dunia di dalam pesawat pukul 20.15 Senin (11/9/2017).Setelah pesawat transit di India,” jelas Kepala Kemenag Grobogan

“Setelah serah terima jenazah, langsung kita evakuasi ke rumah almarhumah diantar mobil jenazah operasional (Debarkasi) Solo,” terang Hambali.

Sebelumnya, dua jamaah haji asal Kabupaten Grobogan meninggal dunia di Tanah Suci. Keduanya adalah Sudarto (60), asal Desa Tambirejo Kecamatan Toroh dan Mashadi (69),asal Desa Ngablak Kecamatan Purwodadi,”Kata Hambali.

Hambali mendoakan, “mudah-mudahan almarhum amal ibadahnya diterima disisi Allah SWT,dan keluarga yang ditinggalkan diberi kesabaran”katanya.

Hambali menyebutkan, sesuai jadwal, jamaah hajiasal Kabupaten Grobogan kloter 17 tiba  Selasa pagi pukul 07.00 wib. Jumlah jamaah yang masuk di kloter tersebut sebanyak 354 orang, termasuk almarhum. Dan kloter 64 sekitar pukul 04.00 Wib dengan membawa 136 jamaah haji, kloter 65 sekitar pukul 08.00 dengan membawa 355 jamaah haji serta kloter 66 sekitar pukul 21.55 wib dengan membawa 134 jamaah haji,”Ungkap Hambali. (bd)

Bagikan :
Translate ยป
Skip to content