Berhaji Adalah Impian Semua Kaum Muslimin

Grobogan – Berhaji adalah impian semua kaum muslimin. Bila dalam hatinya ada sebercik iman, berhaji adalah keinginan terbesar dalam menyempurnakan akidahnya. Tidak sedikit orang dengan segala cara untuk bisa melakukan ibadah haji ke tanah suci. Dalam hal ini Seksi Haji dan Umroh Kantor Kementerian Agama Kabupaten Grobogan mengadakan sosialisasi penambahan kuota haji Kabupaten Grobogan. bertempat di aula lantai dua Kemenag Kab.Grobogan, Senin (22/01).

Kasi Penyelenggara Haji dan Umroh Abdur Rouf dalam laporannya mengatakan acara ini mengundang 73 Calon Jamaah Haji yang nantinya akan menggantikan pendaftar CJH yang mengundurkan diri.

 “Alhamdulillah untuk Kabupaten Grobogan yang mengundurkan diri sebanyak 73 orang. Untuk itu bapak ibu yang sekarang mendapatkan panggilan dan masuk kuota tambahan berangkat tahun ini harus bersyukur dan tentunya jangan lupa segala sesuatu pesyaratan yang harus dilengkapi sudah harus dipenuhi,” ujar Rouf.

Kepala Kantor Kemenag Grobogan Hambali menyatakan, saat ini jumlah CJH Kabupaten Grobogan yang sudah mendapat kepastian porsi keberangkatan haji tahun 2018 sebanyak 883 orang. dan di tahun ini ada  penambahan kuota baru, dikarenakan mengundurkan diri dengan alasan ekonomi, meninggal dunia dan macam-macam. maka diperkirakan jumlah CJH Grobogan juga akan naik. Diperkirakan kenaikannya berkisar 73 orang, sehingga CJH Grobogan tahun ini diperkirakan berjumlah 956 dan belum termasuk kuota tambahan usia lanjut.

“Angka ini masih berdasarkan hitung-hitungan kita sendiri. Untuk kepastian berapa kuota tambahannya, kita tunggu keputusan resmi dari pemerintah,” kata Hambali saat menggelar sosilalisasi penyelenggaraan haji 2018.

Dalam kesempatan itu, Hambali juga menyampaikan berbagai hal lainnya yang berkaitan dengan penyelenggaraan ibadah haji secara umum. Seperti soal pembuatan paspor dan teknis pengisian formulir serta persyaratan yang perlu disiapkan.

“Untuk pembuatan paspor bisa diurus sendiri atau kolektif. Bagi yang mau bikin sendiri nanti kita siapkan rekomendasinya. Nanti, ada penggantian biaya pembuatan paspor dari pemerintah sebesar Rp 360 ribu,” katanya.

Bagi yang sudah punya paspor nanti tidak perlu membuat lagi. Paspor yang dimiliki tinggal diserahkan pada kantor Kemenag. Namun, masa berlaku paspor ini minimal 14 Februari 2018. Kalau masa berlakunya kurang dari tanggal itu harus diperbaharui lagi paspornya,” jelas Hambali.

Hambali meminta kepada jemaah yang sudah mendapat porsi keberangkatan supaya mempersiapkan diri sebaik mungkin. Terutama dengan menjaga kesehatan, karena pemberangkatan jemaah haji untuk kloter pertama direncanakan akan mulai dilakukan 16 Juli mendatang. Dan untuk pembagian Kloter menunggu kur’ah dari Kantor Wilayah Provinsi Jawa Tengah.

“Selain urusan dokumen, menjaga kesehatan juga sangat penting dilakukan. Sebab, dalam pelaksanaan ibadah haji membutuhkan fisik yang prima,” imbuhnya.(bd)

 

Bagikan :
Translate ยป
Skip to content