Grobogan akan Berangkatkan 523 Jamaah Calon Haji

Purwodadi – Dalam kegiatan manasik massal pertama jamaah calon haji Kabupaten Grobogan yang diselenggarakan di Masjid Jabalul Khoir Simpanglima Purwodadi disampaikan bahwa jamaah calon haji Kabupaten Grobogan yang akan diberangkatkan pada tahun haji 1437H/2016M ini berjumlah 523 orang.

Mereka akan diberangkatkan dalam 3 (tiga) kelompok terbang (Kloter) yaitu Kloter 46, 72 dan 73. Pada Kloter 46 akan diberangkatkan sebanyak 355 orang yang rencananya diberangkatkan dari Pendopo Kabupaten pada Sabtu, 27 Agustus pukul 04.00 pagi. Kloter 72 yang terdiri 9 jamaah dan Kloter 73 terdiri 159 orang diberangkatkan pada Ahad, 4 September pukul 05.00 pagi.

“Jamaah calon haji asal Kab. Grobogan akan dibagi dan diberangkatkan menjadi 2 gelombang dan 3 kloter. Kloter 46 akan diberangkatkan pada gelombang satu, dengan jumlah jamaah masing masing sebanyak 335 jamaah. Sedangkan gelombang dua terdiri dari 2 kloter yakni kloter 72 dengan jamaah sebanyak 9 orang yang bergabung dengan Kab. Kendal, Kloter 73 dengan jamaah sebanyak 155 orang bergabung dengan Kab. Semarang,” jelas Muh Arifin Kepala Kantor dalam manasik massal pertama yang diselenggarakan di Masjid Jabalul Khoir Simpanglima Purwodadi pada Rabu (20/07).          

Muh Arifin menambahkan biaya BPIH sekarang Kurang lebih 34 juta dan daftar tunggu 20 tahun.

Kepala Kankemenag tersebut juga menjelaskan bahwa berhaji sekarang ini lebih mudah karena ada aplikasi haji pintar yang bisa diakses lewat HP Androit maupun internet.(bd/pr)

Bagikan :
Translate ยป
Skip to content