Kab. Grobogan (Humas) – Dalam rangka memperingati HAB Kemenag RI ke 79, Kantor Kementerian Agama Kab. Grobogan senantiasa berupaya memberikan kemanfaatan bagi masyarakat bi lisan maupun bi hal. Salah satunya bakti sosial diwujudkan dalam kegiatan bersih Masjid di masjid Aisiah Desa Getas Rejo dan di Masjid Babul Jannah Desa Candi Sari Ke, Jum’at (20/12/2024).
Kepala Kemenag Kab. Grobogan, Fahrur Rozi menyampaikan Gerakan bersih masjid adalah rangkaian kegiatan HAB ke 79 Kemenag RI di lingkungan Kemenag Kab. Grobogan dengan menggandeng Penyuluh Agama Islam PNS dan non PNS diKecamatan masing-masing ini dilaksanakan untuk menciptakan keadaan masjid yang bersih dan rapi sehingga menciptakan kenyamanan saat beribadah terutama shalat Jumat. Tidak hanya di tempat shalat, kamar mandi dan toilet seluruhnya dibersihkan.
“Dengan kegiatan ini diharapkan kedepanya marbot, takmir dan pengguna fasilitas masjid dapat lebih menjaga kebersihan. Tidak hanya memberikan bimbingan penyuluhan secara lisan tetapi memberikan contoh langsung terhadap masyarakat mengenai arti penting dan manfaat kebersihan tempat ibadah menjadi tugas penting Pokjaluh.
Fahrur Rozi menjelaskan Hari Amal Bhakti ke-79 menjadi momentum yang sangat penting bagi kita, bukan hanya sebagai ajang perayaan, tetapi juga sebagai waktu untuk merefleksikan semangat pengabdian, pelayanan, dan kontribusi kita terhadap masyarakat. Melalui kegiatan ini, kita ingin mengingatkan pentingnya menjaga kebersihan sebagai bagian dari iman dan upaya meningkatkan produktivitas semangat kerja.
“Saya mengajak seluruh jajaran keluarga besar Kementerian Agama Kabupaten Grobogan untuk menjadikan peringatan ini sebagai kesempatan memperkuat rasa kebersamaan, semangat solidaritas, dan komitmen kita dalam melayani Masyarakat serta melalui UPZ Kemenag juga memberikan bantuan alat kebersihan,”Tuturnya.(bd)