Purwodadi – Dalam memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1437H, Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) MAN Purwodadi menyelenggarakan kegiatan lomba-lomba. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Kamis, 7 Januari 2016.
Kegiatan yang dimotori oleh Bidang Keislaman yang diketuai oleh M. Abduh ini bertujuan meningkatkan rasa cinta (mahabbah) kepada Rosulullah SAW disamping juga bertujuan untuk meningkatkan kemampuan siswa dalam pidato/ceramah agama, pembacaan diba’an dan hafalan Al Qur’an.
Cabang lomba yang diselenggarakan antara lain, lomba pembacaan al Barjanji yang diikuti oleh 36 kelompok yang merupakan perwakilan tiap kelas. Lomba Tahfidz Umum dengan peserta perwakilan setiap kelas dengan materi lomba juz 30 dari Surat Ad Dhuha sampai dengan surat An Naba’. Lomba Tahfidz Khusus yang pesertanya siswa Program Tahfidz di Pondok Al Aqsha Perumahan Ayodya 2 dengan materi lomba juz 1, 2, 29 dan 30. Dan lomba pidato/ceramah yang diikuti perwakilan kelas.
Dalam kata pembukanya, Kepala MAN Purwodadi, Suhamto menyampaikan bahwa siswa MAN harus menjadi pelopor aktifis masjid di lingkungannya masing-masing. Bisa sebagai muadzin, guru ngaji, pengurus remaja masjid, dan kegiatan masjid lainnya. Kegiatan lomba ini untuk memotivasi siswa ke arah tersebut.
Adapun lomba tahfidz khusus menurut panitia bertujuan untuk memotivasi peserta didik program tahfidz yang telah berdiri sejak Juli 2015. Program Tahfidz tersebut merupakan gaagsan Kepala MAN Purwodadi bekerja sama dengan Rumah Tahfidz Al Aqsha Komplek Perumahan Ayodya 2 dalam membimbing siswa/siswi MAN Purwodadi yang mempunyai minat dalam hafalan Al Qur’an. Adapun peserta didik yang mengikuti program tersebut 17 siswa. (Pur dr MH)