Grobogan – Dalam rangka meningkatkan kinerja dan kedisiplinan Aparatur Sipil Negara (ASN) di Lingkungan Kemenag Kab. Grobogan baik yang ada di madrasah maupun di KUA, Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Grobogan melaksanakan pembinaan ASN yang dilakukan di Aula Kemenag Grobogan, Selasa (17/01/2023). Pada kegiatan pembinaan tersebut, Kepala Kemenag didampingi Ka Sub Bag TU, Kasi dan Gara Zawa.
Dalam arahan Kepala Kemenag Grobogan, Fahrur Rozi menyampaikan bahwa kegiatan pembinaan ini dilaksanakan untuk membangun komitmen bersama serta menyamakan persepsi dalam meningkatkan kinerja, kedisiplinan serta tugas dan tanggung jawab sebagai ASN.
“Landasan kita bersama untuk melaksanakan tugas sesuai tupoksi, sehingga tidak ada benturan-benturan dalam melaksanakan tugas. Bahwa didalam konsideran tugas dan fungsi Kemenag adalah membuat peta kerja, agar antar ASN mempunyai hubungan dan koordinasi yang harmonis. Seperti dibagian PHU dan KUA, dalam pelaksanaan tugas PHU tidak bisa sendiri dalam bekerja, sehingga membutuhkan bantuan dari KUA yang ada di Kecamatan untuk menyebarluaskan informasi tentang haji dan umroh di daerah,”ungkap beliau.
Fahrur menambahkan, dalam pembuatan Perkin yang masih dikerjakan oleh perencana, yang seharusnya ditangani oleh bagian kepegawaian. Dan juga penyusunan SKP harus disosialisasikan ke seluruh ASN Kemenag Kab. Grobogan, jangan hanya memberikan file copy paste.
“Dalam melaksanakan kerja kita bekerja harus sesuai tugas fungsi dan berkinerja harus dilaksanakan dengan pelaksanaan, perencanaan dan evaluasi, sehingga bisa terukur. Diharapkan pelayanan disuatu Instansi harus prima. Menerapkan tatakelola kedinasan termasuk pembuatan SOP sessuai dengan tupoksi ASN,”jelasnya.
Lebih lanjut, beliau mengatakan bahwa untuk mencapai hasil yang maksimal, semua harus didasari oleh Analisis Jabatan dan SOP. Sehingga dalam melaksanakan suatu kerjaan tidak terbebani antara ASN. Anjab dan SOP juga dilaksanakan di KUA maupun Madrasah. Dan madrasah juga jangan ketinggalan zaman, perlu menerapkan digitalisasi dalam perkembangan zaman, sehingga bisa menjadi madrasah hebat dan berprestasi.
“Kunci kesuksesan seorang Aparatur Sipil Negara jika ingin berhasil adalah harus mempunyai sikap kedisiplinan,” ungkapnya.
Fahrur juga menambahkan, bahwa ASN Kemenag Grobogan dituntut untuk memiliki inovasi, tanggung jawab serta menjadi teladan bagi masyarakat. Selain itu, Masrawan juga mengajak seluruh ASN untuk mendukung perwujudan zona integritas di Kemenag sebagai bagian dari reformasi birokrasi.
“Mari bersama mendukung zona integritas di Kemenag dengan melaksanakan segala tata kelola administrasi, keuangan, barang milik negara, serta tata kelola kepemerintahan sesuai dengan regulasi yang berlaku,” imbau Fahrur.(bd)