Monitoring BMN Sebagai Upaya Menghasilkan Data Yang Akurat

Grobogan – Barang Milik Negara (BMN) adalah semua barang yang dibeli atau diperoleh atas beban APBN atau berasal dari perolehan lainnya yang sah. Dan untuk mempertanggungjawabkan keberadaannya Kantor Kementerian Agama Kab.Grobogan menunjuk Tim untuk Monitoring Aset Negara yang ada di Kantor Urusan Agama (KUA), sekaligus Monitoring Pemeliharaan Gedung KUA yang menggunakan dana Surat Berharga Syariat Negara (SBSN) serta melakukan pemasangan label barang inventaris (Barcode) pada KUA Kecamatan Gubug, Selasa (03/07). Tim monitoring yang diketuai Kasi Bimas Islam Drs. H. Fahrurrozi,M.S.I yang beranggotakan Perencana Madya Dra.Hj. Safa’atul Muniroh, Perencana Muda Nike Wikensi, SE, Bendahara Lucky Lukmana, SE, JFU Rubadiyanto, SH.

Ketua Tim monitoring Fahrurrozi mengatakan  Monitoring Verfikasi dan validasi BMN ini bertujuan untuk mendata aset sekalian pemasangan barcode ada di KUA dan melihat Bangunan gedung KUA yang dibiayai SBSN serta menampung usulan-usulan dari KUA terdapat kekurangan terkait sarana dan prasarana gedung baru KUA dan juga melihat kinerja KUA dalam melaksanakan pelayanan pada masyarakat.

“Kami berharap monitoring ini dapat menghasilkan data akurat sebagai bahan pelaksanaan penghapusan dan pengadaan BMN, memperoleh data BMN yang bisa dipertanggungjawabkan baik fisik maupun administrasi dan BMN tertata dan sesuai kondisi riil, Tentunya bangunan gedung sebagai sarana/prasarana menjadi hal yang pokok dalam melayani kebutuhan masyarakat umum. Gedung yang layak tentunya akan meningkatkan kinerja pegawai dan juga meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat,”ungkapnya.

Pada kesempatan yang sama, Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Gubug  menyampaikan bahwa apa yang menjadi catatan dan masukan dari tim monitoring dan evaluasi (Monev) akan menjadi catatan dan perhatian. Dengan adanya monitoring dan evaluasi tersebut, maka apabila ada kegiatan yang belum sempurna di Kantor Urusan Agama (KUA) Gubug bisa ditindaklanjuti untuk dilengkapi dan disempurnakan.

“Kami sangat mendukung program ini. Pembinaan dan koreksi yang dilakukan akan menjadikan staf dan pegawai kami lebih profesional lagi dalam melaksanakan tugas-tugasnya. Mudah-mudahan kami bisa bekerja secara cerdas, cermat, cepat dan tepat dalam pelayanan masyarakat”Ujarnya.(bd)

 

 

 

Bagikan :
Translate ยป
Skip to content